Pocahontas adalah putri tunggal Kepala Suku Powhatan. Ibunya sudah meninggal. Pocahontas sangat menikmati hidup di alam bebas. Dia bersahabat dengan seekor rakun bernama Meeko dan burung bernama Flit. Suatu hari ia bermimpi aneh, ia lalu mendatangi Nenek Willow, pohon tua yang bijaksana. Pada saat itu, Pocahontas melihat awan aneh, yang sebenarnya adalah layar dari kapal Kapten John Smith dari Inggris. Pocahontas berkenalan dengan John Smith dan mereka saling jatuh cinta. Namun, ternyata suku Indian dan pendatang dari Inggris saling bermusuhan.